… Bajak laut huahaa…ha..ha..ha..

Kenapa bajak laut bermata 1

Posted by: “djody_2005” 

djody_2005@yahoo.com.sg djody_2005

Seorang pelaut bertemu dengan seorang bajak laut
di sebuah bar dan terlibat perbincangan seru
tentang petualangan mereka. Si pelaut sangat
tertarik melihat si bajak laut yang mengenakan
kaki palsu, tangan berkait, dan bermata satu.
“Gimana ceritanya anda bisa berkaki palsu seperti
itu?” tanya si pelaut.

“Waktu itu ombak besar menghempaskan saya ke
laut…dan ternyata di tempat itu banyak hiunya!
Ketika teman-teman menarik saya ke atas, seekor
hiu menggigit kaki saya hingga lepas!” cerita si
bajak laut berapi-api.

“Wow!!!” teriak si pelaut. “Terus, gimana
ceritanya anda bisa memakai kait tajam di tangan
anda?”

“Yaaah…inilah kehidupan keras bajak laut. Waktu
itu saya dan teman-teman terlibat peperangan
dengan musuh kami. Sialnya, seorang musuh berhasil
menebas tangan saya hingga putus. Sejak saat
itulah saya mengenakan tangan kait,” jawab si
bajak laut.

“Luarrr biasaaa!!!!! ” si pelaut terkagum-kagum
mendengar cerita heroik itu. “Lalu, apa yang
terjadi dengan mata anda?”

“Ini kejadiannya pagi hari, sehabis hujan. Ketika
itu saya mendongak ke atas melihat keindahan
pelangi. Eh, tiba-tiba seekor camar melintas dan
membuang kotoran tepat di mata saya,” ujar di
bajak laut.

“Anda kehilangan mata gara-gara dijatuhi kotoran
oleh seekor camar?” tanya si pelaut nggak percaya.

“Hari itu adalah hari pertama saya mengenakan kait
di tangan,” jawab si bajak laut.

2 Komentar

  1. maas boleh mintak gambar bajak laut yang resolusinya agak gedean ada ga,,,mkci mas wasasllam..

    • Mas ?
      Manda ini perempuan bukan laki²


Comments RSS TrackBack Identifier URI

Tinggalkan komentar

  • My Archives

  • Categories …

  • Tulisan Terakhir

  • Fave Category

  • My Journey

    Mei 2008
    S S R K J S M
     1234
    567891011
    12131415161718
    19202122232425
    262728293031  
  • Rindu ini … UntukMu …

    " Ya ALLAH, perbaikilah agamaku yang merupakan pegangan utama bagiku. dan perbaikilah duniaku yang merupakan bekal hidupku... perbaiki juga akhirat tempat kembaliku nanti, Jadikanlah hidup yang ku lalui sebagai tambahan kebaikan yang dapat kuraih, dan jadikanlah kematianku sebagai tempat istirahatku dari segala kejahatan dan keburukan diriku Amiiin
  • Blog Stats

    • 185.703 hits
  • Hadiah Terindah ….

    Allah memberikan Hadiah yg sangat indah untuk kita itu dalam kemasan yg rumit.. dari situ Allah menguji kesabaran dan melihat bagaimana cara kita membuka hadiah terindah yg terbungkus oleh kemasan yg rumit itu.. sampai kita berhasil dan hingga akhirnya kita berteriak kegirangan krn berhasil mendapatkan hadiah yg indah tiada taranya itu..